Setelah berpisah dengan Fnatic, player ONIC Esports Kiboy mengungkapkan apa yang ia rasakan selama berkolaborasi dengan tim esports global tersebut.
Selama season 2024, Fnatic bekerja sama dengan ONIC Esports untuk divisi Mobile Legends mereka. Kolaborasi ini berlaku untuk divisi Indonesia dan Filipina.
Walaupun Fnatic ONIC ID terseok-seok selama tahun 2024, Fnatic ONIC PH berhasil meraih banyak gelar bergengsi, seperti MPL PH dan M6 World Championship.
Untuk musim 2025 ini, Fnatic memutuskan untuk tidak melanjutkan kerja sama dengan ONIC Esports. Bagaimana pendapat Kiboy soal hal ini?
Yang Kiboy rasakan setelah Fnatic pisah dengan ONIC Esports

Berbicara secara eksklusif kepada GGWP di sela-sela event MLBB x Arhan: Adu Mekanik, Kiboy menjelaskan apa yang terjadi setelah Fnatic pisah dengan ONIC Esports.
“Sebenarnya kalau Fnatic sama ONIC ya urusan dalam sih, (urusan) manajemen. Kalau kita sebagai player pasti tahu terima aja,” ungkap Kiboy.
Baca Juga: Pratama Arhan Mau “Racuni” Teman Setimnya di Thailand dengan MLBB

Roamer ONIC Esports ini membenarkan bahwa selama season 2024, perjalanan ONIC tidak semulus tahun sebelumnya. Menurutnya perubahan suasana jadi keputusan yang tepat.
“Cuman ya menurut gua pas pakai Fnatic kita kurang hoki sih. Jadi mungkin perpisahan ini yang terbaik,” lanjutnya.
EKSKLUSIF: Jonathan Liandi Sebut Player MPL Ini Bisa Saingi Era Prime Emperor
Jonathan Liandi menyebutkan satu player MPL global yang kemampuannya mampu menyamai era prime dirinya sebagai Emperor. Siapakah orangnya?